NEWS LETTER BEM IKOPIN UNIVERSITY KABINET CAKRASANDYA #2

NEWS LETTER BEM IKOPIN UNIVERSITY KABINET CAKRASANDYA KE-2 
Haloo temen-temen semua yang masih suka mampir ke blog kitaa… Hari ini adalah jadwal mempublikasikan kinerja yang telah dilakukan oleh BEM KM IKOPIN Kabinet Cakrasandya selama 3 Bulan kebelakang. Nahh apa saja sih yang BEM IKOPIN telah lakukan selama 3 Bulan terakhir ini… Yukk kita lihat!! 
  SEKRETARIS & BENDAHARA
Kewajiban yang telah dilaksanakan oleh Sekretaris dan Bendahara adalah 
Forum Sekretaris dan Bendahara Pertama, kegiatan ini bertujuan menyesuaikan format-format kesekretariatan dan keuangan yang ada di HIMA, UKM, dan Komunitas. 

Diluar dari program kerja, kewajiban yang telah dilakukan oleh Sekretaris dan Bendahara antara lain:
# Kunjungan Sekretaris dan Bendahara
- Deskripsi Kegiatan : Mengadakan pertemuan dengan Sekretaris dan Bendahara HIMA, UKM atau Komunitas dan sharing terkait kendala yang dikeluhkan oleh Sekretaris dan Bendahara HIMA, UKM atau Komunitas. 
 - Tujuan Kegiatan : Untuk menjalin silaturahmi dan membantu Sekretaris dan Bendahara HIMA, UKM atau                                  Komunitas dalam menjalankan tugasnya.
- Sasaran Kegiatan : Sekretaris dan Bendahara HIMA, UKM atau Komunitas.
- Tempat Pelaksanaan : Kesekretariatan ORMAWA IKOPIN University
- Waktu Pelaksanaan :
- Resimen Mahasiswa Kompi IKOPIN University 29 Mei 2023
- Pramuka Racana IKOPIN University 30 Mei 2023
- PAL IKOPIN University 31 Mei 2023
- KSR IKOPIN University 5 Juni 2023
- DKM Daarul Ikhwan IKOPIN University 6 Juni 2023
- PMKK IKOPIN University 7 Juni 2023 LPM I-MAGE 9 Juni 2023
- Swara Radio IKOPIN University 13 Juni 2023
- IT Club IKOPIN University 14 Juni 2023
- Entrepreneur Bussines Center IKOPIN University 15 Juni 2023
- English Club of IKOPIN University 16 Juni 2023
- Sanggar Seni 12 Juli IKOPIN University 20 Juni 2023
- IKOPIN Badminton Club (IBC) IKOPIN University 22 Juni 2023
- Unit Bola Basket IKOPIN (UBBI) 23 Juni 2023
- Ikatan Voli Mahasiswa (IVOMA) IKOPIN University 23 Juni 2023
- IKOPIN Football Club (IFC) IKOPIN University 27 Juni 2023
- Vinte Cooperative Team (VCT) 27 Juni 2023
- Himpunan Mahasiswa S1 Manajemen 6 Juli 2023
- Himpunan Mahasiswa S1 Ekonomi Syariah 7 Juli 2023
- Himpunan Mahasiswa D3 Manajemen Bisnis 28 Juli 2023

KEMENTRIAN LUAR NEGERI
Program kerja yang telah dilaksanakan yaitu:
Sekolah Pergerakan IKOPIN (SPI) yang dilaksanakan tanggal 27-28 Mei 2023 Di kampus IKOPIN UNIVERSITY. 
Diluar dari program kerja, kewajiban yang telah dilakukan oleh Kementrian Luar Negeri antara lain:

# Safari Politik
- Deskripsi Kegiatan : Melakukan kunjungan atau ikut andil dalam setiap acara yang diadakan oleh kampus lain, khususnya BEM SI.
- Tujuan Kegiatan : Melakukan diplomasi/konsolidasi kampus, menambah relasi dan jejaring yang bisa memberikan dampak positif bagi kampus IKOPIN University.
- Sasaran Kegiatan : BEM-SI dan forum-forum diskusi antar kampus.
- Tempat Pelaksanaan :
UNIKOM
DPRD Jawa Barat
IKOPIN University
Cafe Jatinangor
Cafe Bandung
UMRAH
Gedung DPR RI
Kementrian Dalam Negeri RI
KPU RI
- Waktu Pelaksanaan :
- Maret 2023 Konsolidasi BEM SI yang dihadiri oleh Universitas Pasundan (UNPAS), Universitas Al-Ghifari (UNFARI), Universitas Koperasi Indonesia (UNIKOM), Universitas Padjajaran (UNPAD), Telkom University, Universitas Kuningan (UNIKU), Universitas Mandiri (UM), Politeknik Kesehatan (Poltekes) Bandung, Institut Teknologi Petroleum Balongan (AKAMIGAS), Institut Teknologi Garut (ITG), Politeknik STTT Bandung.
- Rabu, 29 Maret 2023 Aksi bersama di DPRD Jawa Barat bersama kampus yang berada di daerah Bandung.
- 4 April 2023 Konsolidasi BEM SI yang dihadiri oleh Universitas Pasundan (UNPAS), Universitas Al-Ghifari (UNFARI), Universitas Koperasi Indonesia (UNIKOM), Universitas Padjajaran (UNPAD), Telkom University, Universitas Kuningan (UNIKU), Universitas Mandiri (UM), Politeknik Kesehatan (Poltekes) Bandung, Institut Teknologi Petroleum Balongan (AKAMIGAS), Institut Teknologi Garut (ITG), Politeknik STTT Bandung, Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung, Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Bandung, Kongres Aliansi Serikat Buruh Indonesia (KASBI).
- Senin, 10 April 2023 Aksi Bersama di DPRD Jawa Barat bersama kampus, serikat buruh, NGO, dan masyarakat sipil daerah Bandung-Sumedang.
- Sabtu, 29 April 2023 Konsolidasi Sumedang di Kampus IKOPIN University yang dihadiri oleh Universitas Sebelas April (UNSAP), Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Sumedang, Universitas Al-Masoem, Universitas Padjajaran (UNPAD).
- Rabu, 12 April 2023 Diskusi Bersama Departemen Sosial Politik Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Padjajaran (SOSPOL BEM UNPAD).
- Mei 2023 Konsolidasi eksternal BEM SI membahas persiapan Musyawarah Nasional Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (MUNAS BEM SI XVI) oleh Universitas Pasundan (UNPAS), Universitas Al-Ghifari (UNFARI), Universitas Koperasi Indonesia (UNIKOM), Universitas Padjajaran (UNPAD), Telkom University, Universitas Kuningan (UNIKU), Politeknik Kesehatan (Poltekes) Bandung, Institut Teknologi Petroleum Balongan (AKAMIGAS), Institut Teknologi Garut (ITG), Universitas Al-Masoem, Institut Teknologi Bandung.
- 28 Mei – 04 Juni 2023 Forum Nasional (MUNAS BEM SI XVI) di Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) Kepulauan Riau diikuti oleh kampus di seluruh Indonesia.
- 31 Juli 2023 Sekolah Politik dan Komunikasi di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR RI) oleh Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Universitas Persada Indonesia Yayasan Administrasi Indonesia (UPIYAI), Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI), Universitas Bakrie (UB), Universitas Jakarta, Universitas Udayana, Universitas Islam Bandung (UNISBA), Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPN VJ), Universitas Padjajaran, Universitas Indonesia (UI), Universitas Nasional (UNAS), Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yoyakarta (UPN YK), Universitas Nurtanio, Universitas Brawijaya (UB), Universitas Airlangga (UNAIR), Universitas Mpu Tantular, Universitas Nusa Mandiri, UIN Fatmawati Bengkulu, UIN Sultan Thaha Jambi, Tanri Abeng University (TAU), Podomoro University, Universitas Singaperbangsa Karawang (UNSIKA), Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP), Universitas Trisakti (USAKTI), Universita Nahdatul Ulama Indonesia (UNUSIA).
- 1 Agustus 2023 Sekolah Politik dan Komunikasi di Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) dan Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri RI) oleh Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Universitas Persada Indonesia Yayasan Administrasi Indonesia (UPIYAI), Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI), Universitas Bakrie (UB), Universitas Jakarta (UNIJA), Universitas Airlangga (UNAIR), Universitas Udayana, Universitas Bhayangkara, Universitas Islam Bandung (UNISBA), Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPN VJ), Universitas Padjajaran (UNPAD), Universitas Nusa Mandiri, Universitas Mpu Tantular, UIN Fatmawati Bengkulu.

# Membuat Manajemen Aksi dan Propaganda
- Deskripsi Kegiatan : Melakukan kajian/diskusi dengan internal BEM kemudian dengan mahasiswa/i IKOPIN University mengenai isu yang berkembang di masyarakat.
- Tujuan Kegiatan : Memberikan dampak yang baik kepada mahasiswa/i IKOPIN University terkait pemahaman tentang isu-isu yang beredar di masyarakat.
- Sasaran Kegiatan : Mahasiswa/i IKOPIN University.
- Tempat Pelaksanaan :
Panggoeng Perdjoengan (GBA)
Google Meet
Media Sosial (Instagram) BEM KM IKOPIN University
- Waktu Pelaksanaan :
28 Maret 2023 (Konsolidasi) google meet membahas UU Cipta Kerja
29 Maret (Aksi) di DPRD Jawa Barat menuntut pembatalan UU Cipta Kerja
Sabtu, 01 April 2023 Kajian Strategis mengenai “Oligarki Beraksi, Rakyat Tersakiti"
Selasa, 02 Mei 2023 Kajian Strategis mengenai “Pengusaha Dapat Untung, Buruh Dapat Buntung”
Rabu, 17 Mei 2023 Kajian Strategis mengenai “Padamnya Reformasi, Bangkitnya Oligarki”
Sabtu, 10 Juni 2023 Propaganda mengenai “Cawe-Cawe Ala Jokowi”
Kamis, 27 Juli 2023 Kajian Strategis mengenai "Nikel Mendunia Oligarki Bahagia"

# Ruang Dialektika
- Deskripsi Kegiatan : Sebagai wadah Mahasiswa/i untuk membahas isu yang sedang hangat dalam ruang lingkup regional maupun nasional yang bersifat insidental.
- Tujuan Kegiatan : Mengasah pemikiran kritis dan daya nalar Mahasiswa/i untuk menyelidiki suatu isu dan mencapai suatu pemahaman bersama.
- Sasaran Kegiatan : Mahasiswa/i IKOPIN University.
- Tempat : KKB IKOPIN University.
- Waktu Pelaksanaan : 24 Mei 202

KEMENTRIAN SOSIAL DAN LINGKUNGAN
Kewajiban yang telah dilaksanakan oleh Kementrian Sosial dan Lingkungan selama 3 bulan terakhir antara lain:

# Forum Sosial
- Deskripsi Kegiatan : Mengadakan pertemuan dengan UKM atau Komunitas yang bersangkutan dalam bidang sosial seperti KSR, PAL, dan Pramuka. Mengkaji serta menindak lanjuti berbagai isu terkait dengan sosial dan lingkungan.
- Tujuan Kegiatan : Menjalin kerjasama antara BEM dengan UKM/Komunitas yang bergerak di bidang sosial.
- Sasaran Kegiatan : UKM/Komunitas yang berkaitan dengan sosial lingkungan seperti KSR, PAL, dan Pramuka.
- Tempat Pelaksanaan : Perapian PAL.
- Waktu Pelaksanaan : 14 Juni 2023
- Topik :
Tempat sampah yang ada disetiap gedung.
Sampah yang merusak pemandangan.
Pembakaran sampah/daun tidak pada tempatnya.

# Info Sosling
- Deskripsi Kegiatan : Mempublikasikan informasi mengenai suatu bencana atau mengenai isu sosial lingkungan yang terjadi disuatu wilayah tertentu.
- Tujuan Kegiatan : Untuk memberikan informasi serta bentuk mencerdaskan sosial kepada masyarakat                                         khususnya mahasiswa/i IKOPIN University terkait dengan suatu bencana atau isu sosial.
- Sasaran Kegiatan : Umumnya masyarakat, khususnya Mahasiswa IKOPIN University.
- Tempat Pelaksanaan : Media sosial BEM KM Universitas Koperasi Indonesia.
- Waktu Pelaksanaan :
30 April 2023 Banjir Di Daerah Kabupaten Bandung
5 Mei 2023 Longsor Dan Banjir Di Daerah Sumedang
26 Juni 2023 Angin Puting Beliung Di Pulau Kasu
8 Juli 2023 Banjir Lahar Dingin Dan Longsor Di Lumajang
27 Juli 2023 Nikel Mendunia Oligarki Bahagia
5 Agustus 2023 Pray for Serang

KEMENTRIAN DALAM NEGERI
Kewajiban yang telah dilaksanakan oleh Kementrian Dalam Negeri selama 3 bulan terakhir antara lain:

# Rapat Kerja UKM dan Komunitas dengan BEM KM IKOPIN University
- Deskripsi Kegiatan : Membahas & mengesahkan program kerja yang akan dijalankan selama satu periode dari setiap UKM dan Komunitas.
- Tujuan Kegiatan : Mengetahui, memberikan dan mengarahkan setiap program kerja yang dijalankan selama satu periode dari setiap UKM dan Komunitas.
- Sasaran Kegiatan : UKM dan Komunitas IKOPIN University.
- Tempat Pelaksanaan : Training Center.
- Waktu pelaksanaan :
18 Mei 2023 Deputi Seni dan Olahraga
19 Mei 2023 Deputi Keilmuan dan Kewirausahaan
20 Mei 2023 Deputi Sehat, Lingkungan dan Kerohanian

# Road To UNC
- Deskripsi Kegiatan : BEM KM IKOPIN University dalam kementerian dalam negeri bersilaturahmi dengan mengunjungi UKM dan Komunitas.
- Tujuan Kegiatan : Menjalin dan mempererat hubungan serta memperhatikan keadaan internal organisasi dari setiap UNC.
- Sasaran Kegiatan : UKM Dan Komunitas IKOPIN University.
- Tempat Pelaksanaan : Sekre UKM Dan Komunitas.
- Waktu Pelaksanaan :
Senin, 29 mei 2023 Menwa (Sekre)
Selasa, 30 mei 2023 Pramka (Sekre)
Rabu, 31 mei 2023 PAL (Sekre)
Senin, 5 juni 2023 KSR (Sekre)
Selasa, 6 Juni 2023 DKM (Sekre)
Rabu, 7 Juni 2023 PMKK (Sekre)
Jumat, 09 Juni 2023 LPM-Image (Sekre)
Selasa, 13 Juni 2023 Swara Radio (Studio)
Rabu, 14 Juni 2023 IT Club (Sekre)
Kamis, 15 Juni 2023 EBC (Selasar Labkom)
Jum’at, 16 Juni 2023 ECI (Sekre)
Selasa, 20 Juni 2023 SS 12 JULI (Sekre)
Jumat, 23 Juni 2023 UBBI (Sekre)
Jumat, 23 Juni 2023 IVOMA (Sekre)
Senin, 26 Juni 2023 IBC (Sekre)
Selasa, 27 Juni 2023 IFC (Sekre)
Selasa, 27 Juni 2023 VCT (Ruang Positif)

# Pendampingan Calon UKM dan Komunitas
- Deksripsi Kegiatan : Melaksanakan pengawasan serta pengontrolan secara berkala dan melakukan pendampingan dalam satu periode kepengurusan.
- Tujuan Kegiatan : Melakukan kontrol serta memberikan informasi kepada UKM dan Komunitas.
- Sasaran Kegiatan : UKM dan Komunitas IKOPIN University.
- Tempat Pelaksanaan : Ruang Positif dan Gedung G
- Waktu Pelaksanaan : 04 Mei 2023 dan 22 Juni 2023

# Rumah Aspirasi
- Deskripsi kegiatan : Menampung dan menindaklanjuti setiap aspirasi di lingkungan internal kampus.
- Tujuan Kegiatan : Memberi solusi terkait setiap aspirasi yang ada di lingkungan internal kampus.
- Sasaran Kegiatan : Mahasiswa/i IKOPIN University.
- Tempat Pelaksanaan : Media sosial/lingkungan kampus.
- Waktu Pelaksanaan : Selama kepengurusan BEM KM IKOPIN University

KEMENTRIAN MEDKOMINFO
Program kerja yang telah dilaksanakan Kementrian Medkominfo yaitu:
- Podcast BEM KM IKOPIN University yang dilaksanakan pada tanggal 22 Mei 2023 Di Studii Swaea Radio IKOPIN University.
- Pelatihan Desain IKOPIN yang dilaksanakan pada tanggal 01 Juli 2023 di kampus IKOPIN University.
Diluar Program Kerja, kewajiban yang telah dilaksanakan Kementrian Medkominfo antara lain:

# Aktif dan kreatif mengelola media sosial
- Deskripsi Kegiatan : Kementerian Medkominfo wajib mengelola semua akun media sosial milik BEM KM IKOPIN University seperti :
Instagram
Website
Youtube
Twitter
Spotify
Tiktok
- Tujuan Kegiatan : Memberikan berbagai informasi terkait BEM KM IKOPIN University atau isu-isu yang tengah ramai diperbincangkan baik politik, pemerintahan, pendidikan, ekonomi dsb.
- Sasaran Kegiatan : Seluruh mahasiswa/i IKOPIN University khususnya dan civitas akademika IKOPIN University umumnya.
- Tempat Pelaksanaan : Kondisional.
- Waktu Pelaksanaan : Selama kepengurusan BEM Kabinet Cakrasandya

# News Letter BEM
- Deskripsi Kegiatan : Merupakan bentuk pemberian informasi tentang program kerja BEM KM IKOPIN University yang telah terlaksana dalam bentuk artikel.
- Tujuan Kegiatan : Agar mahasiswa/i Ikopin University khususnya civitas akademika umumnya Ikopin University dapat mengetahui program kerja yang telah dilaksanakan oleh BEM KM IKOPIN University.
- Sasaran Kegiatan : Seluruh mahasiswa/i IKOPIN University khususnya civitas akademika IKOPIN University umumnya.
- Tempat Pelaksanaa : Website BEM.
- Waktu Pelaksanaan : 18 mei 2023

KEMENTRIAN EKONOMI KREATIF DAN KOPERASI
Kewajiban yang telah dilaksanakan oleh kementrian Ekonomi Kreatif dan Koperasi selama 3 bulan terakhir antara lain:

# Suara Mahasiswa Koperasi (SuMaKop)
- Deskripsi Kegiatan : Suatu pendapat, tanggapan, atau hasil pemikiran seseorang dalam menjelaskan atau menyikapi suatu hal tentang perkoprasian dan ekonomi kreatif terkhusus terhadap KKB IKOPIN University.
- Tujuan Kegiatan : Untuk mengetahui suara, pendapat, dan tanggapan mahasiswa berhubungan dengan koperasi dan ekonomi relatif, jika perlu dikaji lebih dalam.
- Sasaran Kegiatan : Mahasiswa/i IKOPIN University.
- Tempat Pelaksanaan : Instagram dan G-form.
- Waktu Pelaksanaan : Sabtu, 13 Mei 2023

# Sharing dan Kajian bersama KKB IKOPIN University
- Deskripsi Kegiatan : Sharing dan kajian tersebut merupakan kegiatan yang dilakukan bersama BEM dan departemen ekonomi kreatif dan koperasi HIMA dengan KKB IKOPIN untuk sharing mengenai keadaan KKB IKOPIN dan pandangan mahasiswa.
- Tujuan Kegiatan : Untuk mewakili suara mahasiswa mengenai tanggapannya serta membantu KKB IKOPIN dalam perkembangan koperasi tersebut.
- Sasaran Kegiatan : Pengurus dan Anggota koperasi KKB IKOPIN.
- Tempat Pelaksanaan : KKB IKOPIN
- Waktu Pelaksanaan : Jum’at, 16 Juni 2023 dan Senin, 19 Juni 2023

# IKOPIN University Atribute
- Deskripsi Kegiatan : Progam ini merupakan kegiatan untuk menjual berbagai produk baik itu atribut IKOPIN University seperti Jaket, Kaos, Gantungan Kunci, Stiker, Tote bag maupun produk makanan.
- Tujuan Kegiatan : Untuk mengasah jiwa kewirausahaan dari anggota BEM KM IKOPIN University, serta untuk meningkatkan rasa cinta mahasiswa/i kepada IKOPIN University
- Sasaran Kegiatan : Mahasiswa/i IKOPIN University dan masyarakat umum
- Tempat Pelaksanaan : Sosial media (Instagram)
- Waktu Pelaksanaan : Kondisional

KEMENTRIAN SUMBER DAYA MANUSIA
Kewajiban yang telah dilaksanakan oleh kementrian Sumber Daya Manusia selama 3 bulan terakhir antara lain:

# Fun with Kabinet Cakrasandya
- Deskripsi Kegiatan : Kegiatan ini untuk memupuk kebersamaan dan meningkatkan interaksi sosial antar pengurus BEM KM IKOPIN University
- Tujuan Kegiatan : Membangun serta meningkatkan relasi dan keharmonisan antar pengurus BEM KM IKOPIN University
- Sasaran Kegiatan : Seluruh pengurus BEM KM IKOPIN University
- Tempat Pelaksanaan : Lapangan futsal IFI Jatinangor dan sekretariat BEM
- Waktu pelaksanaan : 24 Mei 2023 , 8 Juni 2023, 17 Juli 2023

# Apresiasi Kinerja Kementerian
- Deskripsi kegiatan : Kegiatan ini untuk mengapresiasi dan mengawasi salah satu kementerian yang sudah berkontribusi dengan baik di BEM KM IKOPIN University
- Tujuan Kegiatan : Kegiatan ini dilakukan guna untuk memberikan apresiasi, meningkatkan keaktifan,antusias dan kinerja sehingga pengelolaan dalam organisasi menjadi lebih optimal.
- Sasaran Kegiatan : Seluruh Pengurus BEM KM IKOPIN University
- Tempat Pelaksanaan : Gedung G
- Waktu pelaksanaan : 5 juli 2023

# Konseling
- Deskripsi kegiatan : Kegiatan ini sebagai sarana mencurahkan segala keluh kesah atau saran dan kritik bagi semua pengurus BEM kepada PSDM.
- Tujuan Kegiatan : Untuk membantu menyelesaikan masalah di antara pengurus BEM KM IKOPIN University yang nantinya akan dijadikan bahan evaluasi bagi perkembangan organisasi.
- Sasaran Kegiatan : Seluruh pengurus BEM KM IKOPIN University
- Tempat Pelaksanaan : Tatap muka secara langsung atau berbicara secara langsung.
- Waktu pelaksanaan : Pertama dari bulan juni sampai dengan bulan juli

KEMENTRIAN PENDIDIKAN
Kewajiban yang telah dilaksanakan oleh kementrian Pendidikan selama 3 bulan terakhir antara lain:

# Rapat Kerja Himpunan Mahasiswa
- Deskrpisi Kegiatan : Sebuah Program yang memaparkan rencana program kerja Himpunan Mahasiswa untuk satu priode kepengurusan kepada BEM KM IKOPIN University.
- Tujuan Kegiatan : Untuk memperbaiki, memberikan saran dan menyetujui program kerja yang sudah dibuat oleh Himpunan Mahasiswa yang sesuai dengan aturan KM IKOPIN University.
- Sasaran Kegiatan : Seluruh Himpunan Mahasiswa IKOPIN Univesity.
- Tempat Kegiatan : Training Center.
- Waktu Pelaksanaan : 5, 6, 7 Mei 2023
Himpunan Ekonomi Syariah Jumat, 5 Mei 2023 16.00
Himpunan Manajemen Sabtu, 6 Mei 2023 16.00
Himpunan Akuntansi Minggu, 7 Mei 2023 16.00
Himpunan D3 Manajemen Bisnis Senin, 8 Mei 2023 16.00

# Mading Berita (MATA)
- Deskripsi Kegiatan : Memberi Informasi Isu Isu Tentang Pendidikan Yang Sudah Dikaji Dengan Matang
- Tujuan Kegiatan : Memberikan informasi tentang isu-isu pendidikan di ranah internal, regional, nasional dan internasional guna menambah ilmu serta pengetahuan mahasiswa.
- Sasaran Kegiatan : Mahasiswa IKOPIN University.
- Tempat Pelaksanaan : Mading-Mading yang berada di Ikopin University.
- Waktu Pelaksanaan : 12 Juni 2023 Isu Kekerasan Seksual

# Kunjungan dan Pengawasan
- Deskripsi Kegiatan : BEM KM IKOPIN University khususnya Kementerian Pendidikan dengan mengunjungi HIMA IKOPIN University dan melakukan pendampingan dalam kegiatan selama satu periode.
- Tujuan Kegiatan : Sebagai kontrol yang dilakukan oleh BEM KM IKOPIN University khususnya Kementerian Pendidikan agar mendapatkan suatu kolaborasi yang harmonis untuk KM IKOPIN University serta mengadvokasikan permasalahan yang dihadapi oleh Himpunan Mahasiswa.
- Sasaran Kegiatan : Himpunan Mahasiswa IKOPIN University.
- Tempat Pelaksanaan : Sekretariat Himpunan Mahasiswa IKOPIN University.
- Waktu Pelaksanaan :
Himpunan Mahasiswa S1 Akuntansi – 5 Juli 2023
Himpunan Mahasiswa S1 Manajemen – 6 Juli 2023
Himpunan Mahasiswa S1 Ekonomi Syariah – 7 Juli 2023
Himpunan Mahasiswa D3 Manajemen Bisnis – 28 Juli 2023

KEMENTRIAN KAJIAN STRATEGIS
Kewajiban yang telah dilaksanakan oleh kementrian Pendidikan selama 3 bulan terakhir antara lain:

# Kastratlabs
- Deskripsi Kerja : Kumpulan isu yang dihasilkan oleh anggota Kementrian Kajian Strategis secara eksternal, untuk di publikasikan melalui Instagram BEM KM IKOPIN serta Majalah, bertujuan untuk mengedukasi isu Nasional, Regional (Sumedang) maupun Internasional, Mengenai Ekonomi, Politik, dan Bisnis.
- Tujuan Kegiatan : Sebagai media pembelajaran, memperluas sudut pandang, dengan membagikan hasil diskusi kajian secara luas.
- Sasaran Kegiatan : Mahasiswa/i IKOPIN dan masyarakat umum.
- Tempat Pelaksanaan: Media sosial BEM KM IKOPIN University.
- Waktu Pelaksanaan :
Program Kerja Ridwan Kamil, Petani Mileniak Yang Gagal Up 28 April 2023
ISU KKB IKOPIN Kementrian Ekonomi Kreatif Dan Koperasi 13 Juni 2023
Kajian Sosial Lingkungan Ikopin Kementrian Sosial Lingkungan 14 Juni 2023

Komentar

Postingan Populer