BEM IKOPIN BERBAGI



Dan tolong – menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebaikan dan takwa, dan jangan tolong – menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertakwalah kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksa-Nya” [Al-Maidah/5:2]

Bismillahirrahmanirrahim..

Assalamualaikum Wr. Wb.

Salam Mahasiswa !

Dalam program menjalankan kebaikan dan saling tolong menolong di Bulan suci Ramadhan ini, BEM IKOPIN dengan ijin dari Pihak Rumah Sakit AMC Cileunyi melaksanakan kegiatan Sahur at Hospital pada tanggal 29 Juni 2016 (24 Ramadhan 1437 H).

Kegiatan ini merupakan salah satu program dari Departemen Sosial dan Politik untuk saling berbagi atas rezeki yang kami dapatkan.

BEM IKOPIN memulai kegiatan ini dengan memberikan nasi kotak kepada keluarga yang sedang terkena musibah di Rumah Sakit. Tentu kami tidak memberikannya kepada pasien, disamping karena tidak diijinkannya oleh pihak Rumah Sakit, kamipun berpendapat bahwa pihak keluarga yang sedang menjaga pasien justru mendapat tekanan hingga mereka tidak mementingkan diri mereka sendiri.
Pada Akhirnya dengan ilham tersebut dan dengan ijin Allah SWT kami dapat menjalankan niat kami dengan tulus dan ikhlas tanpa hambatan apapun.

Semoga rejeki yang kami berikan mampu memberikan sedikit kekuatan dan manfaat. Amiin..





Komentar

Postingan Populer